Antusias Warga Mengantri Tukar Uang Baru |
Bank Indonesia perwakilan Jawa Barat mengoperasikan 2 unit mobil penukaran uang selain di jalan Sumatera mobil lainnya berada di kawasan Otista Pasar Baru. Pelayanan tukar uang mobil keliling ini berlangsung hingga 29 Desember.
Di kota Tegal Jawa Tengah selasa siang warga antusias ingin mendapat uang rupiah baru di kantor Perwakilan Bank Indonesia kota Tegal, petugas Bank Indonesia membuat paket penukaran uang 260.000 rupiah terdiri dari 200.000 uang kertas dan 60.000 rupiah uang logam/orang.
Tahap awal kantor Perwakilan Bank Indonesia kota Tegal menyiapkan pecahan uang baru total 75 miliar rupiah untuk penukaran, pihak BI juga menghimbau warga untuk menukarkan uang langsung ke Bank bukan ke perorangan untuk menghindari peredaran uang palsu.
Mobil penukaran milik Bank Indonesia yang terparkir di halaman kompleks pertokoan Ilir barat satu Palembang Sumatera Selatan senin siang di serbu warga yang ingin menukarkan uang lama mereka dengan uang desain terbaru setiap warga yang ingin menukarkan uang lama dengan uang baru di sini dibatasi maksimal 200.000 rupiah. Kebanyakan warga menukarkan uang karena penasaran dan tertarik setelah melihat desain barunya.
Warga Batam kepulauan Riau tidak kalah antusias mereka antre di lokasi penukaran uang baru yang terletak di Pasar Mitra Raya Batam Center Senin pagi, uang desain baru yang diluncurkan oleh Bank Indonesia dan Pemerintah ini dilengkapi dengan unsur pengaman yang lebih kuat sehingga sulit dipalsukan diharapkan warga secara bertahap segera menukar uang lama mereka dengan yang baru ini.
Desain Baru pecahan uang yang diluncurkan senin pagi menarik minat warga Surabaya selain untuk penggunaan sehari-hari sebagian menukarnya untuk koleksi. Uang desain baru ini berlaku hingga 30 tahun ke depan sementara itu Bank Indonesia juga akan menarik uang desain lama secara bertahap hingga batas waktu pencetakan berakhir.
0 Response to "Antusias Warga Tukar Uang Baru di Mobil Bank Indonesia di Sejumlah Daerah"
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.