Demam "Om Telolet Om" Mulai Mewabah di Berbagai Daerah Hingga Mancanegara

Tidak sembarang pencet tombol karena tiap tombol menghasilkan nada yang berbeda semakin kreatif bermain tombol semakin merdu bunyi yang dihasilkan. Inilah yang memicu anak-anak, remaja bahkan orang dewasa untuk berburu dan merekam bunyi telolet
Demam "Om Telolet Om"
Salah satu standar kelengkapan kendaraan bermotor adalah klakson, fungsinya adalah untuk memberi peringatan kepada pengguna jalan yang lain. Akhir-akhir ini klakson mulai tersentuh modifikasi dari bentuk, ukuran serta bunyinya. Yang paling tenar dan fenomenal tentu saja klakson telolet, namun ternyata butuh keahlian untuk memainkan klakson telolet hingga hasilkan bunyi yang unik.

Tidak sembarang pencet tombol karena tiap tombol menghasilkan nada yang berbeda semakin kreatif bermain tombol semakin merdu bunyi yang dihasilkan. Inilah yang memicu anak-anak, remaja bahkan orang dewasa untuk berburu dan merekam bunyi telolet.

Bagi operator klakson telolet yakni supir dan kondektur bus aksi para pemburu telolet juga menjadi hiburan tersendiri walau kadang membahayakan.

Fenomena "om telolet om" muncul dari kebiasaan anak-anak di sekitar jalan lintas Jepara-Kudus Jawa tengah dalam video yang beredar di media sosial mereka meminta para supir bus dengan sebutan Om untuk membunyikan klakson bus yang terdengar seperti telolet. Banyak supir bus membunyikan telolet dengan nada berpareasi dan tidak sedikit pula orang dewasa hingga orang tua ikut menyaksikan dan terlibat kegiatan meminta telolet oleh anak-anak tersebut dengan semangat.

Mereka berdiri di sisi kiri dan kanan jalan menunggu bus antar kota lewat bahkan ada sebagian dari mereka ada yang membuat tulisan besar Om Telolet agar dibaca oleh supir bus. Jika permintaan mereka di turuti anak-anak tersebut akan bersorak kegirangan namun jika tidak siap-siap di cemooh. Hadirnya Fenomena ini menimbulkan kreasi dari tangan-tangan kreatif, telolet tidak lagi dari bus tapi juga pesawat.

Sementara di Jepara Jawa Tengah demam berburu telolet di beberapa jalan protokol sudah mulai berkurang, petugas Satlantas Polres Jepara bertindak tegas menertibkan para warga pemburu telolet yang sudah mengganggu kelancaran lalu lintas dan mengabaikan keselamatan diri sendiri.

Selain itu Polisi juga menghimbau kepada pihak perusahaan bus untuk tidak memenuhi permintaan para pemburu telolet untuk membunyikannya.

Belasan anak-anak Desa Sambong Kecamatan Jombang kota mengisi liburan dengan berburu suara klakson telolet. Berbekal tulisan untuk meminta supir bus membunyikan klakson anak-anak berkumpul di pinggir jalan saat ada bus yang lewat mereka langsung berteriak meminta supir bus membunyikan klakson, jika beruntung mereka akan mendengar klakson telolet yang ditunggu-tunggu. Suara telolet dari klakson yang dibunyikan pengemudi disambut kegembiraan yang luar biasa.

Berburu Telolet telah dilakukan sejak liburan sekolah dimulai bahkan mereka menunggu berjam-jam dari pagi hingga sore hanya untuk mendengar suara unik ini.

Hobi berburu telolet sedang mewabah di sejumlah daerah Kepolisian menghimbau agar masyarakat berhati-hati menjaga keselamatan di jalan.

Di media sosial fenomena berburu telolet menjadi viral beberapa hari  terakhir, bahkan fenomena ini juga mendunia dengan banyaknya artis Mancanegara yang membahasnya di akun sosial media mereka. Fenomena Om Telolet Om juga menarik sejumlah media luar seperti artikel yang ditulis billboard.com, pada halaman tersebut di tulis banyak musisi dunia yang memperbincangkan fenomena Om telolet Om mulai dari Zedd, DJ Snake, Martin Garrix, Marshmello, Quintino, Oliver Heldens hingga The Chainsmokers bahkan Firebeatz tidak ketinggalan ikut membuat kreasi Om Telolet Om yang telah mereka unggah di youtube.

0 Response to "Demam "Om Telolet Om" Mulai Mewabah di Berbagai Daerah Hingga Mancanegara"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.