Bus Sekolah Gratis di Ibu Kota |
Mayoritas pelajar pengguna fasilitas bus sekolah ini dapat mengirit ongkos perjalanan ke sekolah namun tidak jarang mereka harus menunggu sekitar 30 menit untuk kedatangan tiap bus. Di sisi lain para orang tua murid merasakan manfaat positif dari fasilitas bus sekolah selain karena faktor ekonomi mereka juga merasa anak-anak dapat berangkat sekolah dengan aman.
Saat ini bus sekolah gratis beroperasi pada 3 jam operasional senin hingga Jumat dari pukul 05.30 pagi pukul 11.00 siang dan pukul 05.00 sore sedangkan pada akhir pekan bus sekolah dapat di pesan dengan mengajukan surat permohonan terlebih dahulu pada unit pelaksana angkutan sekolah. Pada tahun 2016 Dinas perhubungan dan transportasi DKI Jakarta memiliki 140 armada bus sekolah yang melayani 19 rute dan 11 zona. Pemerintah menargetkan setiap harinya ada 35.000 pelajar yang menggunakan bus sekolah dan hingga bulan Oktober 2016 rata-rata jumlah penumpang bus sekolah mencapai 30.000 pelajar. Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta menyadari bahwa jumlah armada bus sekolah kini tidak memadai untuk kebutuhan para pelajar di Jakarta.
"jadi kita pantau rutenya juga kita evaluasi rute jadi rute-rute mana yang apa jumlah pelajarnya nggak terlalu banyak kita subsidi ke yang jumlah rutenya peminatnya banyak gituh misalnya rute rusun Muara Baru ke Muara Angke itu antusiasmenya Alhamdulillah itu sangat-sangat tinggi makanya kita evaluasi lagi dengan armada-armada yang di rute-rute yang kurang banyak peminatnya kita tarik untuk ke rute yang lebih banyak peminatnya" ujar Moh. Insaf Kepala Unit Pengelola Angkutan sekolah DKI Jakarta
Belum ada rencana penambahan armada bus sekolah dari pemerintah DKI Jakarta, namun perbaikan pun terus dilakukan Dinas terkait salah satunya dengan aplikasi bus sekolah gratis yang bisa di akses dari telepon genggam berbasis Android sejak 2015 Aplikasi ini memudahkan para pelajar dan orang tua untuk mengetahui rute bus sekolah, rute jadwal serta rekam perjalanan bus sekolah.
0 Response to "Bus Sekolah Gratis Untuk Para Pelajar Ibu Kota, Mode Transportasi Alternatif "
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.